Sijuk, Media Center – Pemerintah Kabupaten Belitung menginisiasi pembangunan monumen perjuangan pembentukan Provinsi Bangka Belitung. Pembangunan ini diawali dengan peletakan batu pertama pembangunan monumen oleh Pj. Bupati Belitung, Mikron Antariksa bersama Forkopimda pada Kamis (5/9/2024).
Pj. Bupati Belitung, Mikron Antariksa menyebut bahwa momen perjuangan pembentukan Provinsi Bangka Belitung dimulai sejak adanya Ikrar Tanjung Kelayang pada 1968. Momen ini kemudian mendorong perjuangan pembentukan Provinsi Bangka Belitung kepada Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan untuk memberikan restu.
“Start perjuangannya juga ada di Belitung, sehingga kita membangun monumen di sini sebagai penanda perjuangan itu,” ucap Mikron.
Bagi Mikron pembangunan monumen ini sangat penting untuk mengingat perjuangan tokoh-tokoh yang mendorong terbentuknya Provinsi Bangka Belitung. Provinsi Bangka Belitung sendiri sudah terbentuk selama 24 tahun, usai diresmikan sejak tahun 2000 lalu.
“Momen ini juga menjadi pengingat kita atas jasa tokoh-tokoh yang memperjuangkan Provinsi yang sudah berdiri selama 24 tahun ini,” ucap Mikron (Narasi : Arlan / Redaktur : Verry)