Home > Berita > Politik, Hukum dan Pemerintahan > Pemkab Belitung Dukung MNEK ke 4 TNI AL Diadakan Di Belitung

Pemkab Belitung Dukung MNEK ke 4 TNI AL Diadakan Di Belitung

Tanjungpandan, Media Center – TNI Angkatan Laut Republik Indonesia berencana mengadakan Multirateral Naval Exercise Komodo ke 4 tahun 2020. Kegiatan ini merupakan latihan gabungan yang diikuti angkatan laut dari beberapa negara di dunia.

Danguspurla (Komandan Gugus Tempur Laut) Dansatgas Multilateral Naval Exercise Komodo 2020, Bambang Trijanto menyebutkan ada 54 Negara yang diundang dalam kegiatan ini. Selain mengirim beberapa pasukan beberapa negara tentunya akan membawa kapal dan pesawat tempur.

“Kita sudah kirimkan undangan kepada 54 negara,” ungkap Bambang.

Selain Jakarta dan Kepulauan Seribu, Belitung menjadi salah lokasi pelaksaan kegiatan ini. Nantinya Bupati Belitung, Sahani Saleh dalam rapat pemantapan di ruang rapat Bupati, rabu (09/01/2020) menyebutkan bahwa Pemkab Belitung akan mendukung kegiatan ini.

“Kita sambut kegiatan ini, dan pastinya kita support,” ungkap Bupati Sahani.

Menurut Bupati kegiatan ini juga dapat bermanfaat bagi perkembangan pariwisata di Belitung. Dengan menjadi salah satu lokasi kegiatan akan mengenal Belitung kepada ratusan Tentara Angkatan Laut dari seluruh dunia.

Kolonel Bambang Trijato juga menyebutkan dalam kegiatan MNEK, latihan hanya mengisi porsi 20 persen kegiatan. Sisanya kegiatan akan ditujukan untuk berbagai kegiatan pembangunan, kesehatan, dan pariwisata.

“80 persen sisanya akan berisi acara pariwisata, kesehatan, bakti sosial, edukasi kepada masyarakat, dan pembangunan infrastruktur,” ujar Bambang

Rombongan MNEK dijadwalkan akan berada di Belitung selama 3 hari, mulai dari tanggal 26 hingga 28 agustus 2020. Sebelum kurun waktu tersebut, ratusan anggota TNI AL akan turun untuk melakukan kegiatan pembuatan jalan, bedah rumah, dan beberapa kegiatan lainnya. (Arlan/IKP)