Tanjungpandan, Media Center– Penyusunan Grand desain Pembangunan Kependudukan ditargetkan selesai pada bulan september 2019. Target ini disampaikan dalam rapat koordinasi lanjutan penyusunan GDPK Kabupaten Belitung di ruang rapat Bappeda pada Selasa (06/08/2019).
Kabbid Sosbud, Bappeda Belitung menyebutkan bahwa dokumen ini harus selesai pada september ini. Dokumen ini nantinya akan diisi dengan proyeksi selama lima tahun atau 15 tahun.
“Target september harus selesai,”ujar Hennyka.
Dokumen GDPK ini berfungsi dalam melihat pembangunan penduduk. Pada rapat ini panitia penyusunan GDPK juga melakukan penyusunan indikator-indikator yang akan menjadi data pengisian dokumen.
Indikator-indikator tersebut nantinya masuk ke dalam lima aspek kependudukan. Aspek kependudukan tersebut diantaranya; kuantitas penduduk, kualitas penduduk, pembangunan keluarga, penataan persebaran dan pengaturan, dan administrasi kependudukan. (Arlan/IKP)