Badau, MediaCenter – Bertempat di Aula Lapas Kelas IIB Tanjungpandan, Sabtu (5/10/2019) Kepala Lapas Kelas IIB Tanjungpandan Seno Utomo, Bc.IP, SH, M.Si melantik Jabatan Fungsional Tertentu (JFT) Perawat Ahli Pertama dan mengukuhkan kenaikan pangkat pegawai Lapas Kelas IIB Tanjungpandan.
Adapun yang dilantik sebagai JFT Perawat Ahli Pertama Rizka Rahmaharyanti, S.Kep, Ners yang merupakan CPNS angkatan tahun 2017 dengan Pangkat/Golongan Penata Muda / IIIa. Sedangkan 6 Pegawai yang dikukuhkan kenaikan pangkatnya adalah Heri S.AP (Kasi Binapigiatja) dari Penata/IIIc menjadi Penata Tingkat 1/IIId, Tisep Oven Harry, AMd.IP, SH, MA (Ka.KPLP) dari Penata Muda Tk.1/IIIb menjadi Penata /IIIc, Junaidi, S.AP (Kasubsi Lap Tatib Sie Adm Kamtib) dari Penata Muda Tk.1/IIIb menjadi Penata/IIIc, Zuherramsyah, S.AP dari Penata Muda/IIIa menjadi Penata Muda Tk.1/IIIb. Selanjutnya adalah Sukri Muis (Komandan Regu Pengamanan) dari Pengatur Tk.1 menjadi Penata Muda/IIIa dan Ari Irsan (Staf KPLP) dari Pengatur Tk.1/IId menjadi Penata Muda/IIIa
Dalam sambutannya Kalapas Kelas IIB Tanjungpandan Seno Utomo, Bc.IP, SH, M.Si mengingatkan akan sumpah jabatan yang sudah diingkarkan diatas kitab suci. Dirinya juga menyampaikan bahwa dalam menjalankan tugas dan fungsi harus sesuai dengan SOP serta mengedepankan kepentingan kedinasan sehingga tidak mengganggu pelayanan kepada WBP.
“Pada kesempatan ini saya mengucapkan selamat kepada pegawai yang dilantik dan yang menerima kenaikan pangkat.” ujarnya, Ia juga menambahkan kenaikan pangkat ini patut disyukuri karena merupakan suatu prestasi serta bentuk penghargaan yang telah diberikan negara bagi pegawai yang telah berdedikasi melalui proses yang panjang, disiplin dan tidak sedang dijatuhi hukuman disiplin.
Usai pelantikan dan penyematan tanda kenaikan pangkat tersebut di lanjutkan dengan pemberian ucapan selamat dan ramah tamah bersama WBP. Dalam kesempatan tersebut Kalapas mentraktir seluruh WBP sarapan pagi Bakso dan Es Buah. Kegiatan diawali dengan doa bersama, dan Kalapas berpesan kepada seluruh WBP agar menjaga suasana Kondusif Lapas Kelas IIB Tanjungpandan. (Yovie/Randa/IKP)