Home > Berita > Ekonomi - Bisnis > Perputaran Uang di Belitung Expo 2024 Capai Lebih Dari 1,2 Miliar, Naik 20 Persen Dari Tahun Lalu

Perputaran Uang di Belitung Expo 2024 Capai Lebih Dari 1,2 Miliar, Naik 20 Persen Dari Tahun Lalu

 

Tanjungpandan, Media Center – Kegiatan Belitung Expo 2024 berhasil memicu perputaran uang. Acara yang berjalan selama 5 hari, mulai senin hingga jumat (1-5 Juli 2024) sukses mencatatkan perputaran uang mencapai 1.278.846.900 Rupiah. 

Hal tersebut diungkapkan Kepala Dinas KUKMPTK Kabupaten Belitung, Syamsuddin, saat penutupan Belitung Expo 2024 di pantai wisata Tanjung Pendam, jumat (05/07/2024). Tidak hanya peningkatan jumlah traksaksi, panitia juga mencatatkan peningkatan jumlah pengunjung.

“Perputaran uang selama 5 hari mencapai Rp. 1.278.846.900 dan jumlah pengunjung yang masuk ke pantai Tanjung Pendam sampai hari ke 5 sebanyak 15.100 orang,” ungkap Syam.

Menurut data yang dihimpun panitia, transaksi terbanyak berasal dari zona jajanan viral yang mencapai hampir 400 juta. Sedangkan zona makanan nusantara menjadi zona terlaris kedua dengan jumlah transaksi mencapai 351 juta. 

Meski terbilang sukses, Syam berharap penyelenggaran Belitung Expo tahun berikutnya dapat diikuti oleh lebih banyak peserta, terutama peserta yang berasal dari Desa dan Kelurahan. Sehingga Desa dan Kelurahan bisa menunjukan potensi di wilayah masing-masing. (Narasi : Arlan / Redaktur : Verry)