Home > Berita > Layanan Publik > Isak Tangis Iringi Pemberangkatan Calon Jamaah Haji

Isak Tangis Iringi Pemberangkatan Calon Jamaah Haji

Tanjungpandan, Media Center – 150 jamaah haji dari kabupaten Belitung dan Belitung Timur sudah berkumpul selepas subuh sabtu (13/07/2019) di masjid jami’ As Sajadah Desa Buluh Tumbang. Jamaah dikumpulkan di dalam ruangan masjid untuk mendapatkan penyampaian akhir sebelum beranjak ke tanah suci. Pemandangan diluar masjid lebih ramai lagi, halaman masjid nyaris penuh bahkan lalu lintas jalan raya sempat tersendat akibat banyaknya mobil pengantar yang parkir di badan jalan. Nampak beberapa petugas dari polisi lalu lintas dan polisi pamong praja sibuk mengatur lalu lintas jalan.

Kepala Biro humas dan protokol Provinsi Bangka Belitung, Cholil selaku perwakilan pemerintah Provinsi Bangka Belitung sempat berpesan kepada para calon jamaah haji untuk tidak melakukan hal yang tidak penting dan hanya berkonsentrasi penuh menjalani ibadah. Sebelumnya Cholil juga menyampaikan harapan pemerintah untuk adanya penambahan kouta haji di bangka belitung.

“Kita berharap kedepan akan ada penambahan kuota jamaah haji dari kepulauan bangka belitung,” ungkap Cholil.

Pada tahun 2019 jumlah kuota haji yang diterima bangka belitung berjumlah 1255 orang. Jumlah ini lebih tinggi dibandingkan kuota tahun sebelumnya yang berjumlah 1069 orang, atau bertambah 186 orang. Calon jemaah haji dari bangka belitung tahun 2019 terbagi ke dalam 3 kelompok terbang, yaitu kloter 7,8, dan 9.

Selepas mendapat restu akhir, para calon jamaah haji kemudian diantarkan ke bandara H. A.S. Hanandjoedin. Terlihat beberapa keluarga pengantar tak mampu menahan air mata saat melepas keberangkatan calon jamaah haji ke tanah suci. (Arlan/IKP)