Tanjungpandan__ Bupati Belitung, H. Sahani Saleh, S.Sos dampingi Deputi Pembangunan Manusia, Masyarakat dan Kebudayaan, Kementerian PPN/Bappenas RI, Dr. Ir. Subandi, M.Sc dan rombongan melakukan peninjauan ke salah satu sekolah percontohan yang melestarikan budaya Geoprak Belitung, SD Negeri 17 Tanjungpandan, Sabtu, (5/9).
Dalam kesempatan ini, Deputi Pembangunan Manusia, Masyarakat dan Kebudayaan, Kementerian PPN/Bappenas RI, Dr. Ir. Subandi, M.Sc menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih atas sambutan yang telah diberikan. Apalagi sekolah ini merupakan salah satu sekolah yang telah menerapkan muatan lokal untuk melindungi geopark sebagai bagian dari budaya daerah.
“Apresiasi saya sangat luar biasa. Karena hal ini merupakan bagian dari wujud nyata untuk melindungi warisan budaya daerah. Terima kasih kepada Bupati Belitung dan pihak sekolah yang telah membimbing dan membina sekolah ini. Titip agar bisa menjaga sekolah ini dengan baik”, ujarnya.
Lebih lanjut, Subandi mengingatkan Terkait Covid-19 agar tetap berhati-hati dan waspada, serta tetap mematuhi aturan protokol kesehatan, karena Belitung sebagai daerah wisata harus benar-benar dijaga.
“Pandemi belum selesai, kita harus tetap waspada. Mencegah harus lebih baik, dan protokol kesehatan harus kita terapkan, kita harus pastikan anak-anak tetap sehat. Semoga SD Negeri 17 ini bisa menjadi contoh yang baik bagi sekolah lainnya. Belitung harus ditopang pemahaman seluruh siswa dan masyarakatnya agar geopark bisa terjaga dengan baik”, imbuhnya.
Turut hadir dalam kegiatan ini, Wakil Bupati Belitung, Isyak Meirobie, S.Sn, M.Si, para Asisten dan perwakilan OPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Belitung, dan jajaran terkait lainya. (Mv/IKP)