Tanjungpandan, Media Center – Pemerintah Belitung kini bersiap untuk menyalurkan bantuan sosial bagi masyarakat terdampak Covid-19. Guna membuat penyaluran bantuan berjalan efektif dan tetap memperhatikan protokol kesehatan, Pemerintah Kabupaten Belitung menyiapkan mekanisme pembagian bantuan sosial.
Bupati Belitung menyebutkan akan melibatkan komunitas-komunitas sosial dalam proses penyaluran bantuan sosial kepada masyarakat. Hal ini disampaikan Bupati Belitung saat menghadiri talkshow di Radio Suara Praja, rabu (13/05).
Sebelumnya Pemerintah Kabupaten Belitung sudah mengklasifikasi penerima bantuan sosial kedalam 5 kelompok masyarakat, yaitu usaha mikro, tenaga kerja, kelompok pertanian, kelompok nelayan, dan pelaku wisata. Menurut Bupati Sahani Komunitas-komunitas ini nanti akan berkoordinasi dengan dinas terkait.
“Jadi kawan-kawan yang siap akan berkoordinasi dengan dinas untuk membagikan kepada masyarakat, ” ujar Bupati Sahani.
Lanjut beliau, langkah ini diambil untuk menghindari terjadinya berkumpulnya massa di tengah pandemi Covid-19. Nantinya komunitas-komunitas akan mengantarkan bantuan paling besar dalam lingkungan RT.
“Kita juga menghindari kumpulan massa, nanti kalau kumpul di kantor desa, orang ramai-ramai akan jadi problem,” tambah Bupati.
Bupati juga mengapresiasi tindakan yang dilakukan komunitas sosial yang ada di Belitung dalam menghadapi Covid-19. Bagi Bupati tindakan ini merupakan ciri budaya masyarakat Belitung dalam bergotong royong.(Arlan/IKP)