Home > Berita > ASN Harus Komit Menjaga Persatuan dan Kesatuan Bangsa

ASN Harus Komit Menjaga Persatuan dan Kesatuan Bangsa

SIJUK, Media Center – Menyambut peringatan Hari Bela Negara ke – 71 Tahun 2019 yang jatuh pada tanggal 19 Desember mendatang, Badan Kesbangpol Linmas Kabupaten Belitung bekerja sama dengan  Kodim 0414 Belitung menggelar kegiatan Pembentukan Diklat Kader Bela Negara Aparatur Sipil Negera (ASN) Eselon III dan IV serta staf Di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Belitung 16 hingga 18 Desember 2019.

Salah satu rangkaian kegiatan yakni Pelatihan Bela Negara diikuti sebanyak 67 ASN di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Belitung. Dalam paparan Sekretaris Daerah Kabupaten Belitung MZ. Hendra Caya, SE, M.Si menyebut ASN harus mempunyai Komitmen untuk menjaga Persatuan dan Kesatuan Bangsa.

“Sebagai ASN Kita harus punya komitmen menjaga persatuan dan kesatuan bangsa dengan memahami Bela Negara serta juga menerapkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari.,” ujar Hendra saat memberikan materi tentang Wawasan Kebangsaan dan Bela Negara bagi ASN di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Belitung di Bukit Peramun Desa Air Selumar Kecamatan Sijuk Kabupaten Belitung, Selasa (17/12/2019).

Dirinya berharap, melalui pelatihan Bela Negara tersebut Aparatur Sipil Negara bisa menjadi panutan di lingkungan keluarga dan masyarakat dalam menumbuhkan nilai – nilai kebangsaan. (Sucilestari/IKP)