Tanjungpandan, Media Center – Kabar baik dari tim gugus percepatan penanganan penyebaran Covid-19 di Kabupaten Belitung. Salah satu dari 4 pasien positif Covid-19 yaitu pasien 211. Pasien 211 ini menjadi pasien positif Covid-19 pertama di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung yang dinyatakan sembuh.
Hal ini disampaikan Bupati Belitung, Sahani Saleh dalam press releasenya pada senin (20/04/2020). Menurut keterangan Bupati pasien 211 telah melewati pemeriksaan melalui swab tenggorokan ke 3 dan 4 kalinya dengan hasil negatif.
“Terhadap pasien 211 telah dilakukan 2 kali swab tenggorokan (ketiga dan keempat), untuk diperiksa dengan metode PCR yang semua hasilnya negatif”, ungkap Bupati Sahani.
Selanjutnya pasien 211 akan dipindahkan ke karantina terpusat selama 10 hingga 14 hari. Pada hari ketujuh karantina, swab tenggorokan pasien akan diambil kembali. Jika sampel swab ke 5 tersebut negatif, baru pasien akan diizinkan pulang ke rumah.
“Setelah swab ke 5 hasilnya negatif, barulah pasien tersebut diperbolehkan pulang ke rumah, dan melakukan aktivitas sesuai protokol kesehatan yang ditetapkan,” imbuh Bupati Sahani.
Dengan hasil ini berarti pasien positif corona di Kabupaten menyisakan 3 orang pasien. Bupati Sahani berharap tidak ada lagi tambahan pasien positif corona di Kabupaten Belitung. (Arlan/IKP)