Home > Berita > Kesehatan > Update 9 April, 20 Spesimen Negatif, Salah Satunya Pasien 034

Update 9 April, 20 Spesimen Negatif, Salah Satunya Pasien 034

Tanjungpandan, Media Center – RSUD Marsidi Judono kembali menerima hasil pemeriksaan dari 20 spesimen swab. 20 sample tersebut berasal dari 12 pasien, yang diantaranya 1 sample pasien positif, 7 pasien OTG, dan 4 pasien PDP. 7 pasien OTG tersebut mendapatkan pengecekan sample swab karena mendapat hasil reaktif saat rapid tes.

Berikut daftar pasien yang telah mendapat hasil pemeriksaan spesimen swab pertanggal 9 April 2020:
1. Pasien 044/perempuan/19 tahun (pemeriksaan ke 3 & 4) hasil : NEGATIF
2. Pasien 34/Laki-Laki/54 tahun (pemeriksaan ke 3) hasil : NEGATIF
3. Pasien 138/Perempuan/44 tahun (pemeriksaan ke 2) hasil : NEGATIF
4. Pasien 172/Perempuan/21 Tahun (pemeriksaan ke 1 & 2) hasil : NEGATIF
5. Pasien 140/Laki-laki/32 tahun (pemeriksaan ke 1 & 2) hasil : NEGATIF
6. Pasien 211/laki-laki/34 tahun (pemeriksaan ke 1 & 2) hasil : NEGATIF
7. Pasien 277/Laki-laki/43 tahun (pemeriksaan ke 1 & 2) hasil : NEGATIF
8. Pasien 265/Perempuan/ 49 tahun (pemeriksaan ke 1 & 2) hasil : NEGATIF
9. Pasien 273/perempuan /43 tahun (pemeriksaan ke 1 & 2) hasil : NEGATIF
10. Pasien 280/Laki-laki/24 tahun (pemeriksaan ke 1 & 2) hasil : NEGATIF
11. Pasien 173/Laki-laki/12 Tahun (pemeriksaan ke 1) hasil : NEGATIF
12. Pasien 256/Laki-laki/34 tahun (pemeriksaan ke 1) hasil : NEGATIF

Menurut Direktur RSUD Marsidi Judono dengan keluarnya hasil pemeriksaan ini sudah menunjukan adanya pemulihan bagi pasien 034. Karena dari pemeriksaan swab tenggorokan yang ke tiga sudah menunjukan hasil negatif.

“pemeriksaan swab tenggorokan ke-3 hasilnya Negatif artinya kita hanya tinggal menunggu 1 kali lagi pemeriksaan PCR”, ujar Hendra.

Pemeriksaan swab ke-4 kali untuk pasien 034 akan diambil oleh tim gugus tugas Covid-19 RSMJ pada hari ini (09/04/2020), dan dikirimkan pada besok, jumat (10/04/2020)

Hasil lab ini juga menunjukan bahwa pasien 044 yang merupakan anak dari pasien 034 juga menunjukan hasil negatif corona. Pasien 044 telah mendapatkan pemeriksaan berulang sebanyak 4 kali, dan hasilnya negatif. Dengan hasil ini pasien 044 diperbolehkan untuk pulang ke rumah.

“Artinya kita sangat yakin anak tersebut tidak terinfeksi virus Covid-19 dan dapat segera kita pulangkan ke rumah setelah mendapat perawatan di ruangan isolasi B RSMJ,” imbuh Hendra.

Selain kedua pasien tersebut, 7 pasien OTG yang 4 diantaranya adalah petugas medis di RSUD Marsidi Judono juga telah dikonfirmasi negatif. Selain itu 4 pasien dalam pengawasan yang sedang dirawat di RSUD Marsidi Judono juga telah dinyatakan negatif corona. (Arlan/IKP)